Connect with us

Breaking News

Kebakaran di Kubu Raya Hanguskan Rumah Nenek 80 Tahun

Published

on

Kebakaran di Kubu Raya Hanguskan Rumah Nenek 80 Tahun

JURNALIS – Rumah seorang nenek berusia 80 tahun di Jalan Adi Sucipto, Desa Arang Limbung, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, hangus terbakar pada Minggu (25/08/2024) malam, sekitar pukul 18.45 WIB.

Kapolsek Sungai Raya, AKP Hariyanto saat dikonfirmasi melalui Kasubsi Penmas Polres Kubu Raya, Aiptu Ade mengatakan, satu unit rumah bermaterialkan papan kayu dan beratapkan seng yang berlokasi persis di depan Kantor Camat Sungai Raya itu turut menghanguskan dua kendaraan roda dua yang tengah terparkir di dalamnya.

“Kami menerima laporan kebakaran sekitar pukul 18.45 WIB. Saat tiba di lokasi, petugas mendapati api sudah membesar dan membakar satu unit rumah milik Ibu Latfah,” katanya.

Petugas Polsek Sungai Raya yang  mendapatkan informasi itu, kata Ade, langsung menghubungi pemadam kebakaran serta memberikan akses lalu lintas agar tidak menghambat kendaraan pemadam masuk ke lokasi.

“Berdasarkan keterangan awal dari saksi-saksi di tempat kejadian, sumber api diduga berasal dari korsleting listrik yang memicu ledakan dari atap rumah. Dalam waktu singkat, api langsung menyebar ke seluruh bagian rumah,” terang kata Ade.

Lebih lanjut dirinya menerangkan, rekan-rekan dari pemadam kebakaran yang sudah tiba di lokasi bergerak cepat untuk melakukan upaya pemadaman. Api berhasil dipadamkan sekitar 1 jam kemudian, berkat kerja sama yang baik antara tim pemadam kebakaran dari berbagai instansi dan warga setempat.

“Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 19.40 WIB. Syukur Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Diketahui saat peristiwa kebakaran rumah tersebut dalam keadaan kosong. Namun, dua unit sepeda motor yang berada di dalam rumah tersebut ikut terbakar,” katanya.

“Saat ini, kami masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk memastikan penyebab pasti kebakaran dan untuk kerugian materil belum dapat dipastikan. Kami juga mengimbau kepada seluruh warga untuk selalu waspada terhadap potensi bahaya kebakaran, terutama yang disebabkan oleh instalasi listrik yang tidak sesuai standar keamanan,” jelas Ade menambahkan.

Sebagai informasi, sebanyak 11 unit pemadam kebakaran dari berbagai instansi turun ke lokasi memadamkan api, diantaranya Damkar Kubu Raya, Damkar Panca Bhakti, Damkar Bhakti Suci, Damkar Sungai Raya, Damkar PKS, Damkar Redam, Damkar Cempaka, Damkar Siaga, Damkar BPAD, Damkar Bhakti Raya, Damkar Mitra Perum 3 dan Damkar Jawi Bhakti, dikerahkan untuk memadamkan api tersebut. (m@nk)

The post Kebakaran di Kubu Raya Hanguskan Rumah Nenek 80 Tahun appeared first on Jurnalis.

Breaking News

Peringatan Harhubnas 2024, KUPP Kelas III Teluk Batang Bagikan Sembako dan Bersih-bersih Pelabuhan Laut

Published

on

Peringatan Harhubnas 2024, KUPP Kelas III Teluk Batang Bagikan Sembako dan Bersih-bersih Pelabuhan Laut
Petugas Kesyahbandaran mewakili Kepala UPP Kelas III menyerahkan sembako secara simbolis kepada warga, Minggu (15/09/2024). (Foto: Bakri/jurnalis)

JURNALIS – Dalam dalam rangka memperingati Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) ke-53 Tahun 2024, Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (KUPP) Kelas III Teluk Batang menggelar sejumlah bakti sosial, seperti melakukan bersih-bersih dan pembagian sembako ke masyarakat kurang mampu di Kecamatan Teluk Batang, pada Minggu (15/09/2024).

Kepala Kantor UPP kelas III Teluk Batang, Aksar menyampaikan, bahwa rangkaian peringatan tahun ini dilakukan di Pelabuhan Laut Teluk Batang, setelah tahun lalu dilaksanakan di Pelabuhan Teluk Melano. Ia menambahkan, Harhubnas tahun 2024 mengangkat “Transportasi Maju Nusantara Baru”.

“Kegiatan (bakti sosial berupa bersih-bersih dan pembagian sembako kepada warga) ini merupakan agenda rutin tahunan yang dilakukan ASN Kemenhub di setiap perayaan Harhubnas,” jelasnya.

Aksar juga mengatakan, bersih-bersih di lingkungan Pelabuhan Teluk Batang ini dimaksudkan untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan indah dan meningkatkan kepedulian dan partisipasi para ASN dalam hal menjaga kebersihan lingkungan pelabuhan.

“Selain itu, ada pembagian sembako kepada sekitar 50 masyarakat kurang mampu yang tinggal di sekitar pelabuhan,” ucapnya.

Selain itu, kegiatan tersebut untuk menunjukkan kepedulian dan solidaritas kepada warga sekitar dan meringankan beban hidup masyarakat khususnya warga di lingkungan pelabuhan teluk batang. (bak)

The post Peringatan Harhubnas 2024, KUPP Kelas III Teluk Batang Bagikan Sembako dan Bersih-bersih Pelabuhan Laut appeared first on Jurnalis.

Continue Reading

Breaking News

Tokoh Masyarakat Sepakat Jaga Kamtibmas Pontianak, Kapolresta: Ini Tugas Kita Semua

Published

on

Tokoh Masyarakat Sepakat Jaga Kamtibmas Pontianak, Kapolresta: Ini Tugas Kita Semua
Kapolresta Pontianak, Kombes Pol Adhe Hariadi saat foto bersama dengan seluruh tokoh elemen masyarakat usai pernyataan sikap menjaga kamtibmas Kota Pontianak, di Ballroom Kapuas Mapolresta Pontianak. (Foto: Achmad Mundzirin/Jurnalis)

JURNALIS – Polresta Pontianak mengadakan kegiatan silaturahmi kamtibmas dalam rangka cooling system menjelang pilkada serentak tahun 2024, pada Sabtu (14/09/2024).

Acara yang berlangsung di Aula Ballroom Kapuas Mapolresta Pontianak, Jalan Johan Idrus ini, dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat dan organisasi kemasyarakatan setempat.

Kapolresta Pontianak, Kombes Pol Adhe Hariadi dalam sambutannya menekankan, bahwa kegiatan ini tidak hanya berfokus pada pilkada, tetapi juga untuk merespon berbagai isu keamanan yang terjadi di Kota Pontianak.

“Silaturahmi kamtibmas ini bukan hanya dalam rangka pilkada, namun juga menyikapi beberapa kejadian di Kota Pontianak. Penyelesaian yang kita lakukan berbasis kekeluargaan, baik melalui mediasi, agar kejadian-kejadian tersebut tidak terulang di kemudian hari,” kata Kombes Pol Adhe.

Menurut Adhe, ada beberapa insiden seperti kasus kelayang dan tawuran antar anak muda yang diharapkan tidak terulang lagi di masa mendatang.

“Harapannya, masalah-masalah seperti tawuran dan perselisihan dapat kita hindari dan diselesaikan secara kekeluargaan,” ujar Adhe.

Adhe menyatakan, kegiatan ini juga bertujuan untuk menyatukan persepsi di antara seluruh elemen masyarakat dan membuat pernyataan sikap bersama.

“Pentingnya keterlibatan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban, bukan hanya mengandalkan kepolisian,” ucapnya.

Adhe menerangkan, bahwa pihaknya menginginkan  seluruh elemen masyarakat turut membantu polisi agar hal-hal yang tidak diinginkan dapat dicegah.

Sementara itu Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak, Amirullah turut menyampaikan pentingnya keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang tidak hanya terjaga selama masa pilkada, tetapi juga dalam pembangunan berkelanjutan.

“Kamtibmas diperlukan bukan hanya saat pilkada, tapi juga dalam rangka pertumbuhan ekonomi dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. Stabilitas keamanan adalah asumsi dasar yang harus kita penuhi,” tuntas Amirullah. (zrn)

The post Tokoh Masyarakat Sepakat Jaga Kamtibmas Pontianak, Kapolresta: Ini Tugas Kita Semua appeared first on Jurnalis.

Continue Reading

Breaking News

Pengumuman dan Masukan Tanggapan Masyarakat atas Paslon Bupati dan Wakil Bupati Pilkada Ketapang tahun 2024

Published

on

Pengumuman dan Masukan Tanggapan Masyarakat atas Paslon Bupati dan Wakil Bupati Pilkada Ketapang tahun 2024

Continue Reading

Trending